Word Cloud ala Quizizz

Dinamika kehidupan akan terus berkembang seiring makin meningkatnya kebutuhan masyarakat. Kebutuhan masyarakat yang menginginkan segalanya dapat dilakukan dengan cepat direspon oleh berbagai platform baik dari segi ekonomi, sosial, maupun pendidikan. Terkhusus bidang pendidikan, berbagai platform melakukan inovasi-inovasi untuk memberikan kemudahan bagi guru dalam mengelola pembelajaran.

Ada platform yang berfokus pada asesmen, game based learning, hingga distance learning. Hadirnya teknologi sebagai upaya berbagai platform untuk membantu guru memenuhi kebutuhan belajar dan peserta didik sesuai zamannya. Sebagai contoh platform Quizizz yang sekarang ini sudah memiliki banyak upgrade baik dari jenis soalnya maupun dari segi fungsinya. Quizizz tidak hanya sebagai asesmen yang mumpuni digunakan oleh guru di kelas, namun dapat pula digunakan memfasilitasi murid memberikan tanggapan atau refleksi pembelajaran. 


Gambar di atas hasil dari tanggapan atau perasaan murid setelah belajar matematika. Dari hasil respon murid tersebut bisa menjadi bahan refleksi bagi guru untuk memperbaiki kualitas pembelajaran di pertemuan selanjutnya. Fitur baru pada platform Quizizz untuk melakukan refleksi adalah fitur Word Cloud. Fitur tersebut dapat pula dilakukan jika kita sedang melakukan pelatihan dan ingin mengetahui respon peserta setelah pelatihan berakhir. Tentu masih banyak platform yang menyediakan hal yang serupa, tinggal dipilih sesuai kebutuhan.



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama